Contoh Soal PG Sosiologi Peminatan Kelas XI Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Part-2 - foldersoal.com

Tulisan Contoh Soal PG Sosiologi Peminatan Kelas XI Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Part-2 merupakan lanjutan soal pilihan ganda sosiologi semester genap kelas 11 bagian ke-1 (soal nomor 1-15) dengan materi yang sama, yaitu tentang Konflik, Kekerasan, dan Upaya Penyelesainnya.

Dimulai dari pertanyaan soal nomor 16, berikut dibawah soal dan kunci jawabannya.

16. Suatu konflik sosial akan berkembang menjadi kekerasan apabila ….
a. anggotanya terus bertambah
b. norma dan nilai sosial yang ada berubah
c. hilangnya figure yang dihormati dalam masyarakat
d. ada pihak ketiga yang memanas-manasi
e. nilai dan norma sosial sama sekali tidak diakui lagi
Jawaban:  e. nilai dan norma sosial sama sekali tidak diakui lagi

17. Bentuk pengendalian konflik yang di lakukan dengan cara subjugation adalah ….
a. bentuk pengendalian konflik yang dilakukan melalui lembaga-lembaga tertentu yang dapat mengambil keputusan yang adil
b. bentuk pengendaliaan yang menggunakan jasa wasit
c. bentuk pengendaliaan konflik yang dilakukan menggunakan mediator
d. bentuk pengendaliaan dengan cara menyudutkan salah satu pihak
e. bentuk pengendaliaan yang dilakukan dengan menggunakan kekuatan dominasi salah satu pihak
Jawaban:  e. bentuk pengendaliaan yang dilakukan dengan menggunakan kekuatan dominasi salah satu pihak

18. Konflik pada dasarnya merupakan suatu interaksi sosial yang bersifat ….
a. integrative
b. asosiatif
c. disfungsional
d. fungsional
e. disosiatif
Jawaban:  e. disosiatif

19. Konflik yang terjadi manakala ada dua kelompok atau individu yang memiliki perbedaan tentang masalah kenegaraan yang berdampak terhadap terjadinya perselisihan pandangan adalah konflik …..
a. konflik pribadi
b. konflik politik
c. konflik antarkelas
d. konflik rasial
e. konflik internasional
Jawaban:  b. konflik politik

20. Sikap mental yang tersembunyi terhadap orang lain atau terhadap unsur-unsur kebudayaan suatu golongan tertentu. Di antaranya sikap menghasut, menyangkal di muka umum, membuka rahasia orang lain, berkhianat, menyebarkan desas-desus. Sikap ini dapat berubah menjadi kebencian namun tidak sampai pertikaian adalah ….
a. kontravensi
b. persaingan
c. pertentangan
d. kekerasan
e. konflik
Jawaban:  a. kontravensi

21. Proses pencampuran budaya yang menghasilkan budaya baru dinamakan ….
a. akulturasi 
b. asimilasi
c. arbitrasi
d. toleransi
e. stalemate
Jawaban:  a. akulturasi 

22. Konflik yang diselesaikan dengan cara mengurangi tuntutan dinamakan ….
a. mediasi
b. ajudikasi
c. kompromi
d. konsiliasi
e. toleransi
Jawaban: c. kompromi

23. Konflik di Ambon diselesaikan dengan cara mempertemukan pihak-pihak yang bertikai untuk mencapai kesepakatan bersama. Cara penyelesaian konflik tersebut dinamakan ….
a. konsiliasi
b. kompromi
c. ajudikasi
d. arbitrasi
e. mediasi
Jawaban: b. kompromi

24. Konflik antar negara diselesaikan dengan cara mengundang pihak ketiga yang berhak untuk menentukan keputusan akhir dari konflik. Cara penyelesaian konflik tersebut dinamakan ….
a. konsoliasi
b. toleransi
c. kompromi
d. arbitrasi
e. ajudikasi
Jawaban:  d. arbitrasi

25. Sekarang ini penjahat semakin berani melakukan kekerasan dengan kualitas dan kuantitasnya cenderung meningkat. Dari contoh itu, salah satu lembaga pengendalian sosial yang belum berfungsi maksimal adalah ….
a. lembaga agama
b. pendidikan formal
c. adat istiadat
d. hukum formal
e. keluarga inti
Jawaban: d. hukum formal

26. Penyelesaian konflik dilaksanakan kedua belah pihak yang terlibat. Mereka setuju menunjuk pihak ketiga untuk membuat keputusan untuk menyelesaikan masalah. Penyelesaiaan konflik tersebut berbentuk ….
a. arbitrasi
b. mediasi
c. konsultasi
d. negoisasi
e. konsiliasi
Jawaban:  b. mediasi

27. Ketika para siswa hendak mengadakan wisata, terjadilah perbedaan pendapat dalam menentukan objek wisata. Untuk mencapai kata mufakat maka diadakan votting. Contoh penyelesaian konflik tersebut termasuk ….
a. subjugation
b. stalemate
c. majority rule
d. elimination
e. integration
Jawaban: c. majority rule

28. Penyelesaian konflik antarkelompok sosial yang dalam masyarakat melalui proses yang difasilitasi dan dipandu oleh pihak ketiga, keputusan yang akan diambil sepenuhnya diserahkan kepada pihak yang berkonflik, merupakan akomodasi bentuk ….
a. mediasi
b. arbitrasi
c. koersi
d. konsiliasi
e. ajudikasi
Jawaban: b. arbitrasi

29. Perhatikan pernyataan berikut:
1. Toleransi terhadap kelompok lain yang berbeda kebudayaan
2. kesempatan yang sama dalam bidang ekonomi antarberbagai kelompok
3. sikap saling menghargai orang lain dengan kebudayaan yang berbeda
4. sikap terbuka dari golongan yang berkuasa
Dari pernyataan di atas, merupakan contoh faktor dari ….
a. asimilasi
b. akulturasi
c. integrasi sosial
d. konflik sosial
e. diferensiasi sosial
Jawaban:  c. integrasi sosial

30. Perhatikan pernyataan di bawah ini:
1. terjadinya pertentagan antara kubu pendukung persib dengan persija
2. dilakukan musyawarah untuk menyelesaikan pertikaian
3. Diselesaikannya pertentangan antara keluarga Amir dan Bima di pengadilan
4. Saat demonstrasi mahasiswa berlangsung sekitaran semanggi Jakarta, terjadi pula penjarahan besar-besaran yang dilakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
Perbedaan antara konflik dan kekerasan dapat dilihat pada pernyataan ….
a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 2 dan 4
d. 3 dan 4
e. 1 dan 3

Berbagai Sumber

0 Response to "Contoh Soal PG Sosiologi Peminatan Kelas XI Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Part-2 - foldersoal.com"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel